Toyota Kijang Innova J Grade, Innova Standar Kini Jauh Lebih Terjangkau

Kijang Innova JSetelah memperkenalkan varian Kijang Innova Luxury di akhir bulan Juli lalu, Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) Toyota di Indonesia PT Toyota Astra Motor kembali memperkenalkan varian Toyota Kijang Innova dengan harga yang lebih terjangkau yakni J Grade.

Kehadiran J Grade yang menggantikan varian Innova E Standar bensin terdahulu, ditawarkan dengan harga on-the-road DKI Jakarta Rp. 179,9 juta. Lebih murah hingga Rp. 18 jutaan lebih dari harga varian Innova E Standar sebelumnya yang seharga Rp. 198 juta.

Dengan harga tersebut, pemilik Avanza yang ingin “naik kelas” pun kini bisa mewujudkan keinginannya memiliki Kijang Innova dengan selisih harga lebih tipis dari sebelumnya. Antara varian tertinggi Avanza 1.5 S A/T yang berharga Rp. 168,4 juta dengan Kijang Innova J Grade pun kini hanya terpaut beda Rp. 11,5 juta. Belum lagi pihak sales Toyota yang sudah mempersiapkan cicilan ringan bagi trade in mobil lama Toyota/Non Toyota (di bawah Astra Grup) untuk Kijang Innova.Kijang Innova J-1Kijang Innova J-2

Presiden Direktur PT TAM, Johnny Darmawan dalam siaran persnya mengungkapkan, “Kijang Innova J dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan grade E, dihadirkan sebagai bridging bagi pelanggan dengan status sosial yang terus meningkat dan terus berkembang ke arah ekonomi mapan. Harga yang terjangkau ini memungkinkan kemudahan kepemilikan bagi mereka yang menginginkan kenyamanan Kijang Innova dalam jangkauan”.

Kijang Innova J-3Dengan demikian, Kijang Innova hadir dengan varian lengkap guna memenuhi kebutuhan keluarga Indonesia mulai dari varian dengan fitur terlengkap dan termewah hingga varian standar yang ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau.

Kijang Innova J Grade telah dilengkapi tilt & power steering, single blower AC, power windows & power door lock serta Toyota auto alarm dan flexible seat arrangement. Innova yang hadir tanpa audio dengan velg standar ini (kini dengan center cap baru berwarna hitam) biasa dilirik oleh pecinta modifikasi mobil. Dengan keadaan standar tersebut, mereka diberikan pilihan untuk menentukan sendiri audio system dan velg yang dibutuhkan sesuai selera pribadi masing-masing disamping toyota juga menyediakan varian lengkap tersebut.

Untuk penjualan, Kijang Innova J Grade ditargetkan terjual 100 hingga 150 unit per bulannya. Hadirnya varian ini rasanya akan memperkuat dominasi Kijang Innova di kelas medium MPV yang telah menguasai 76,1 % pangsa pasar. [RM]

Toyota Kijang Innova J Grade
Deskripsi MPV 7-seater
Dimensi (P x L x T) 4.580 x 1.770 x 1.745 mm
Wheelbase 2.750 mm
Transmisi Manual 5 kecepatan
Mesin 2.0L 4 silinder segaris, 16 Valve DOHC VVT-i (Bensin)
Tenaga maksimum 136 Ps @ 5.600 rpm
Torsi maksimum 182 Nm @ 4.000 rpm
Suspensi
Double wishbone w/ coil spring & stabilizer (depan)
4 Link w/ coil spring & Lateral Rod (belakang)
Rem
Disk berventilasi (depan) & Tromol (belakang)
LSPV
Velg & ban Steel + Center cap 195/70 R14
Kapasitas Tangki 55 liter
Warna Super white, Silver Metallic, Grey Mica Metallic, Black Mica, Grayish Brown Metallic, Light Blue Mica Metallic, Blue Metallic

Sumber: Kendaraan.Info

One thought on “Toyota Kijang Innova J Grade, Innova Standar Kini Jauh Lebih Terjangkau”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *