New BMW Z4 Dirilis dengan Banderol 1,649 M

bmw z4PT BMW Indonesia selaku agen tunggal pemegang merek (ATPM) kendaraan BMW meluncurkan roadster terbarunya Z4, Rabu (22/7) di Jakarta. Selain memiliki tampang yang rupawan, Z4 ternyata juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur kualitas tinggi khas BMW.
Mobil sport bergaya roadster ini juga merupakan yang pertama mengaplikasi atap hardtop. Untuk membuka dan menutup secara otomatis atap hardtop itu hanya dibutuhkan waktu sekitar 20 detik saja.
Kekuatan terbesar mobil ini tentu saja ada pada bagian dapur pacunya dimana mesin yang digendong oleh mobil eksotis asal Jerman ini memang cukup menggairahkan. Sebab dari mesin enam silinder berteknologi twin turbo, high precision injection dan crankcase berbahan aluminium yang terkandung di dalam Z4 ternyata memang memiliki kekuatan yang cukup menakutkan.
Lihat saja BMW Z4 sDrive35i, dengan mesin 3 liter yang digendongnya. Mesin ini mampu membawa mobil tersebut berlari dari diam sampai 100 km/jam hanya dalam waktu 5.1 detik saja dan menghasilkan tenaga maksimum 306 dk pada 5.800 rpm dengan torsi 400 Nm pada putaran mesin 1.300 rpm.
Mobil yang dilengkapi dengan perseneling otomatis sport tujuh percepatan ini mampu berlari hingga kecepatan 250 km perjam namun dengan konsumesi bahan bakar hanya 9,4 liter untuk mencapai jarak 100 km.
Sementara pada BMW Z4 sDrive23i, mesin enam silinder berkapasitas 2.500 cc yang dikandungnya mampu berakselerasi dari dari diam sampai 100 km perjam hanya dengan waktu 7,3 detik dengan kecepatan maksimum mencapai 239 km perjam. Keduanya masing-masing dibandrol dengan harga Rp 1,649 miliar dan Rp 1,150 miliar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *